Tiga Manfaat Memelihara Binatang Bersama Kekasih

Ilustrasi pasangan
Sumber :
  • iStock
VIVA.co.id - Menjaga keharmonisan hubungan dengan pasangan adalah hal penting. Tidak hanya lewat kencan dan perhatian, namun ada cara lain yang bisa dilakukan untuk mempererat hubungan dengan si dia. Salah satunya dengan memelihara binatang bersama.

Memelihara hewan peliharaan, ternyata bisa memberikan banyak dampak baik untuk keharmonisan hubungan asmara. Hal ini diutarakan Alyson John, seorang konsultan hubungan asmara, yang ditayangkan di laman Femalefirst.

Manfaat pertama yang didapatkan dari memelihara binatang adalah hubungan kekasih yang semakin dekat. "Pasangan yang memiliki binatang peliharaan akan memiliki waktu bersama yang lebih banyak dan berkualitas," ujar Alyson.

 

Binatang peliharaan juga bisa menjadi salah satu penghilang stres, yang seringkali memicu pertengkaran dengan pasangan. Degan tingkat stres yang menurun, maka intensitas keributan dan perselisihan dengan pasangan juga akan jauh berkurang, dan kualitas hubungan semakin baik.


Selain itu, memelihara hewan peliharaan juga bisa melatih tanggung jawab antarpasangan, yang bisa menjadi pupuk yang baik bila Anda ingin menjalani hubungan yang lebih serius ke depan. (asp)