Artis Cantik Taiwan Sindir Jerry Yan?

Lin Chi Ling
Sumber :
  • Facebook

VIVA.co.id - Artis dan model Taiwan, Lin Chi Ling, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-41 tahun. Ia bahagia dan berusaha semakin bijaksana dalam menjalani hidup. 

Lin pun berharap dengan bertambahnya usia, ia dapat membantu dan berguna bagi sesama manusia. Ia ingin lebih konsentrasi dengan kegiatan amal.

"Saya berharap saya akan menjadi orang yang berguna," ujar Lin seperti dilansir dari Lollipop, Jumat 7 Agustus 2015.

Lin juga disinggung soal kisah cintanya. Perjalanan kisah asmara Lin selalu gagal, salah satunya dengan Jerry Yan. Hubungan asmaranya dengan Jerry Yan selalu menjadi sorotan. 

Saat disinggung soal hubungan asmaranya, Lin menyatakan tak berani bicara soal asmara di usia yang sudah tidak muda lagi. Terlebih lagi, menurutnya, kisah cintanya terlalu menyakitkan. 

"Saya takut karena setiap orang pasti berubah hatinya," ujarnya. Banyak yang menduga bahwa Lin sedang menyindir bintang Meteor Garden  itu. (ren)