7 Biaya Pernikahan Tak Terduga yang Biasanya Dilupakan

Ilustrasi pernikahan
Sumber :

VIVA.co.id - Pernikahan memang sebuah momen yang akan dijalani sebagian besar manusia dalam hidupnya. Saat akan menikah, Anda dan pasangan pasti akan melakukan berbagai persiapan dan perencanaan, agar penyelenggaraan resepsi pernikahan bisa berjalan dengan lancar, aman, dan sukses.

Untuk membuat perencanaan berjalan dengan baik, tentunya membutuhkan dukungan, atau sokongan dana yang baik. Penyediaan dana, atau anggaran memang akan selalu menjadi krusial bagi setiap pasangan pengantin yang akan melangsungkan resepsi pernikahannya.

Dalam memutuskan pos-pos biaya dalam biaya pernikahan, tak jarang masih banyak calon pasangan yang seringkali melewatkan, atau melupakan biaya-biaya yang semestinya diperhitungkan.

Mungkin bisa saja hal ini terjadi, karena calon pasangan pengantin ini tidak memiliki banyak referensi dan sumber informasi dari orang yang ahli terkait biaya perencanaan pernikahan.

Jika Anda adalah salah satu orang yang masih kebingungan menentukan pos-pos biaya pernikahan, ada baiknya Anda membaca ulasan ini.

Di bawah ini akan disajikan dan dijelaskan beberapa biaya pernikahan yang biasa tak diduga dan kemudian terlupakan oleh penyelenggaranya.

1. Biaya pre-wedding

Memang seringkali tidak semua pengantin selalu serius memikirkan persiapan terkait pre-wedding. Inilah yang membuat banyak pasangan pengantin merasa ada dana yang menghilang, setelah resepsi pernikahan selesai dilakukan. Maka dari itu, seharusnya tidak mengganggap enteng biaya pre-wedding ini. Harus menuliskan dan mengganggarkan dana untuk kebutuhan yang satu ini.

2. Biaya undangan dan souvenir

Karena dianggap terlalu murah, seringkali biaya yang satu ini luput dari perhatian penyelenggara resepsi pernikahan. Padahal, biaya ini sangat penting untuk mendatangkan para tamu ke tempat Anda dan membuat para undangan senang dengan adanya cinderamata dari resepsi pernikahan.

Bila membuat konsep undangan dan souvenir yang sangat sederhana tetap wajib mencatat dan menulisnya. Masukkan dalam daftar anggaran untuk biaya resepsi pernikahan, agar Anda tak melupakannya saat melakukan persiapannya.

3. Biaya jamuan tamu

Setiap tamu yang datang, memang harus dijamu sebaik-baiknya. Biaya jamuan tamu ini bukan hanya terkait makan dan minuman yang ada, namun juga harus 
membuat nyaman para tamu di dalam ruangan dengan adanya lagu-lagu dan biaya pendingin ruangan.

Kebanyakan para penyelenggara resepsi pernikahan ini hanya berfokus pada biaya makanan dan mimuman. Padahal, lebih dari itu para tamu undangan membutuhkan juga suasana yang nyaman dan tenang untuk bisa menghadiri resepsi.