Kemenangan Obama Kerek Bursa Asia

Sumber :

VIVAnews - Bursa saham Asia melesat pada perdagangan sesi pagi dipicu oleh sentimen positif kemenangan Barack Obama sebagai Presiden Amerika Serikat dalam pemilu kali ini.

Indeks Nikkei 225 Jepang meningkat 2,9 persen menjadi 9.377,53 dan indeks Kospi Korea Selatan menanjak 3,2 persen menjadi 1.190,03. Indeks Hang Seng di Hong Kong naik 6,5 persen. Indeks di bursa saham di Singapura, Australia, Shanghai, Selandia Baru dan Indonesia juga meningkatkan.

Kenaikan indeks saham ini merupakan imbas dari lonjakan bursa saham Wall Street dimana indeks Dow Jones naik 305 poin atau 3,28 persen menjadi 9.625,28. Indeks Standard & Poor's 500 juta naik 39,45 poin atau 4,08 persen menjadi 1.005,75, penutupan pertama di atas 1.000 sejak 13 Oktober.

Pelaku pasar global juga melihat berakhirnya ketidakpastian politik menyusul kemenangan Barack Obama sebagai Presiden Amerika Serikat. Barack berjanji akan fokus pada pembenahan ekonomi Amerika, yang menjadi sasaran utama ekspor Asia.

Saham Toyota Motor Corp., yang memiliki porsi penjualan besar di Amerika Utara, naik 8,1 persen. Honda Motor Co., yang juga memiliki pasar yang sama juga naik 9,1 persen di bursa Tokyo.

Pelaku pasar berspekulasi bahwa presiden baru AS ke 44 ini akan membuat kebijakan yang mengatasi resesi raksasa ekonomi terbesar di dunia itu.

"Saya melihat investor berharap Obama akan membuat sejumlah perubahan untuk memperbaiki ekonomi," ujar Alex Tang, Kepala Riset di Core Pacific-Yamaichi di Hong Kong.

"Hasil pemilu presiden AS telah mengubah sentimen investor," ujar Roger Groebli, analis pasar di LGT Capital Management di Singapura seperti dikutip Bloomberg. "Presiden baru tidak akan membuat keajaiban, namun dia akan membuka jalan untuk perubahan."

AP