Tahun Ini Lion Air Datangkan 42 Pesawat Baru

Pesawat baru Lion Air.
Sumber :
  • Fikri Halim / VIVA.co.id

VIVA.co.id - Lion Air Group akan mendatangkan sebanyak 42 unit pesawat sepanjang tahun 2016. Ada ATR 14 unit, lalu Boeing 14 unit, dan 14 unit Airbus. 

“Jadi total pengirimannya ada 42 unit," kata Presiden Direktur Lion Air Group, Edward Sirait di Batam, Jumat, 11 Maret 2016.

Ia mengatakan dari 14 pesawat airbus yang didatangkan tahun ini, hanya tiga pesawat yang diperuntukkan Lion Air Group untuk beroperasi di Indonesia, selebihnya digunakan untuk penerbangan luar negeri. 

Pesawat Airbus itu akan diberikan kepada maskapai Batik Air karena tiga pesawat boeing Batik Air sebelumnya diganti untuk Malindo Air, yang beroperasi di Malaysia.

"Karena boeingnya (Batik Air) yang sebelumnya akan digunakan Malindo. Sekarang Malindo akan banyak pakai boeing, dan Wings Air juga," kata Edward.

Ditambahkannya, sepanjang tahun ini ada sebanyak 14 pesawat jenis ATR akan yang akan dioperasikan. Sebanyak enam unit digunakan di Jakarta, sedangkan sisanya akan dibawa untuk beroperasi di Malaysia dan penerbangan luar negeri.

"Nah, Kalau untuk pendanaan kita itu sekarang masih pinjam dari perbankan luar, kebanyakan dari Exim Bank di Amerika. Kami sendiri belum pernah lakukan pinjaman dari bank dalam negeri, karena agak susah pinjam untuk komersial," kata Edward. (ase)