Total Pembiayaan IDB di Indonesia Capai Rp92,9 Triliun

Presiden IDB Bandar Al Hajjar
Sumber :
  • R. Jihad Akbar/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Bank Pembangunan Islam, atau Islamic Development Bank hingga 2016, telah mengucurkan pembiayaan senilai US$7 miliar, atau sekira Rp92,99 triliun untuk Indonesia. Investasi tersebut, digelontorkan untuk berbagai proyek infrastruktur di dalam negeri. 

Presiden IDB, Bandar Al Hajjar mengungkapkan, pembiayaan yang digelontorkan dilakukan sejak IDB berdiri pada 1975 silam. Indonesia pun diketahui merupakan salah satu pendiri IDB.

"Tahun lalu, kami resmikan kantor di Jakarta, dan kami approve US$1,5 miliar pembiayaan. Kami sasar proyek infrastruktur," ujarnya di Nusa Dua, Bali, Selasa 11 April 2017.

Secara total, menurutnya IDB telah mengeluarkan pembiayaan sebesar US$127,3 miliar di seluruh dunia selama beroperasi. 50 persen di antaranya, dikeluarkan untuk proyek-proyek infrastruktur. 

Kemudian, 10,7 persen untuk proyek agrikultur dan 9,3 persen untuk pendidikan dan kesehatan. IDB saat ini, juga telah mendapatkan rating invesment grade dari Standard & Poor's. 

"IDB juga telah terbitkan sukuk US$16,4 miliar," ungkapnya. (asp)