Sandiaga Uno Pastikan Percepat Penyaluran Insentif Sektor Parekraf

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno.
Sumber :
  • ANTARA/Naufal Fikri Yusuf

VIVA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, mendukung penuh penetapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 4 di wilayah Jawa dan Bali pada 21 - 25 Juli 2021. Pada prinsipnya kebijakan itu diambil demi menekan laju penularan COVID-19

"Kita sama-sama pantau hasilnya sebagai upaya menurunkan angka penularan COVID-19 secara signifikan," ujar Sandiaga Uno, Kamis, 22 Juli 2021.

Sandiaga memastikan, Pemerintah akan membantu masyarakat yang membutuhkan dalam periode pelaksanaan kebijakan ini. Berbagai program bantuan sosial pun telah disiapkan untuk segera disalurkan.

Baca juga: Puluhan Perusahaan Buka Ratusan Lowongan Kerja, Cek di Sini

"Sehingga kita sudah bisa melonggarkan beberapa kegiatan pariwisata dan ekonomi kreatif yang sangat menunggu kebijakan relaksasi yang berpihak pada masyarakat, tepat sasaran dan tepat manfaat," sambungnya.

Sandiaga menilai, sektor pariwisata dan ekonomi kreatif punya peran besar untuk mendongkrak perekonomian, terutama dalam hal menyelamatkan lapangan pekerjaan, serta menghadirkan kembali mata pencaharian. Bantuan pun juga segera didistribusikan supaya ada insentif di sektor ini.

"Kami mempercepat program penyaluran untuk pariwisata dan ekonomi kreatif sebesar Rp2,4 triliun sebagai bantuan pemulihan ekonomi nasional. Dibungkus dalam Kartu Prakerja, Bantuan Modal pemerintah untuk pelaku pariwisata, dan insentif," tuturnya.

"Ada 34 juta masyarakat Indonesia yang menggantungkan hidupnya di sektor parekraf. Saya minta mereka juga mengikuti sentra vaksinasi secara masif di bawah PTNP dan 3 badan otorita bisa menjangkau 40 ribu vaksinasi setiap hari," kata Sandiaga.