Hadapi Lebaran, BI Cetak Uang Rp56,4 Triliun

Uang Rupiah
Sumber :

VIVAnews - Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Bank Indonesia akan mencetak uang baru sebesar Rp56,4 triliun. Pencetakan uang baru sebanyak itu untuk memenuhi permintaan uang tunai selama lebaran.

"Itu uang yang hasil cetak dari peruri, perkiraan tahun ini," kata Ronald di Gedung Bank Indonesia Jakarta, Senin 23 Juli 2012.

Uang itu, kata dia, tidak hanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan di kota-kota besar. BI, juga akan mendistribusikannya ke sejumlah kantor perwakilan di daerah. Untuk distribusi ke daerah terpencil, BI akan bekerja sama dengan TNI AL.

"Tapi kalau di Jawa relatif murah karena bisa bekerjasama dengan PT Kereta Api dan menggunakan kendaraan," jelasnya.

Tak hanya mencetak uang baru dari Peruri, BI juga akan memfasilitasi penukaran uang tunai selama bulan puasa. Masyarakat dapat melakukan penukaran uang di beberapa lokasi strategis seperti di Monas, stasiun kereta, jalan tol, dan rest area. "Kami menempatkan loket-loket penukaran uang tunai di sana," kata dia.

Sementara itu, untuk memberikan fasilitas penukaran uang di sejumlah kementerian dan beberapa instansi pemerintah, BI akan melayaninya secara kolektif. "Dengan cara dikumpulkan di kementerian, kemudian disampaikan ke kami untuk ditukarkan secara kolektif," tambahnya.