Para peneliti di berbagai Universitas Jerman mengidentifikasi dua tipe sel dalam darah, yang menjelaskan masalah penggumpalan darah pada Covid-19. Dengan itu kemungkinan gejala parah penyakit bisa dikenali lebih dini.
Hingga sekarang dampak serangan virus corona SARS-CoV2 pada tiap individu masih menjadi misteri. Karena banyak yang terinfeksi, tapi hanya menunjukkan gejala sakit ringan. Sementara pada sebagian pasien Covid-19 yang lainnya, gejala sakitnya sangat parah.
Pada pasien Covid-19 dengan gejala penyakit sangat parah, sering muncul reaksi peradangan yang keliru menyerang organ tubuh. Paru-paru mengalami peradangan, kadang juga jantung atau ginjal terkena peradangan.
Sering terjadi kerusakan pembuluh darah halus yang memicu penggumpalan darah, yang bisa membentuk emboli pada paru-paru. Inilah yang paling sering menjadi penyebab kematian para pasien Covid-19 dengan gejala sakit berat.
Ada biomarker sel yang khas bagi gejala parah