6 Bulan Invasi Ukraina, Inggris Pamer Catatan Boikot Rusia
- AP Photo/Dmitry Lovetsky
VIVA Dunia – Inggris tidak mengimpor bahan bakar dari Rusia pada bulan Juni, untuk pertama kalinya dalam catatan, menurut angka resmi. Impor barang dari Rusia juga turun menjadi £33 juta atau setara dengan Rp578,994 miliar pada Juni 2022.
Ini merupakan level terendah sejak pencatatan dimulai pada Januari 1997, kata Office for National Statics (ONS). Melansir dari BBC, Kamis, 25 Agustus 2022, sebelumnya negara-negara Barat telah memberlakukan sanksi ketat terhadap Rusia sejak menginvasi Ukraina pada Februari lalu.
Inggris sendiri telah berjanji untuk menghapus impor minyak Rusia pada akhir tahun dan impor gas sesegera mungkin.
Impor bahan bakar dari Rusia turun £499 juta (Rp7,877 triliun) atau 100 persen, dibandingkan dengan rata-rata selama 12 bulan sebelumnya hingga Februari.
Pada tahun 2021, Inggris mengimpor sekitar 4 persen gasnya dari Rusia, dan 11 persen minyaknya, menurut Badan Energi Internasional.
Ekspor sebagian besar barang ke Rusia juga menurun secara substansial pada Juni, dengan penjualan mesin dan peralatan transportasi turun sebanyak 91,3 persen menjadi £118 juta atau Rp2,070 triliun.
Secara keseluruhan, ekspor ke Rusia turun hampir 70 persen, menjadi £168 juta atau Rp2,947 triliun, dibandingkan dengan rata-rata bulanan dalam 12 bulan hingga Februari.
Satu-satunya produk yang mengalami sedikit kenaikan adalah bahan kimia, didorong oleh peningkatan ekspor produk obat dan farmasi, yang dibebaskan dari sanksi.
ONS mengatakan bahwa selain sanksi yang ditetapkan pemerintah Inggris, perdagangan antara Rusia dan Inggris berkurang karena bisnis secara sukarela mencari alternatif untuk barang-barang Rusia.
Angka-angka tersebut dirilis saat Ukraina menandai hari kemerdekaannya, tepat enam bulan sejak invasi Rusia dimulai.
Sebagai akibat dari invasi Rusia, Uni Eropa mengatakan akan memotong impor gas dari Rusia sebanyak dua pertiga dalam setahun dan juga setuju untuk melarang semua impor minyak Rusia yang masuk melalui laut pada akhir tahun.
Sementara itu, AS juga telah memberlakukan larangan total impor minyak dan gas Rusia.