Obama dan Bush Bersama-sama Kenang 9/11

Pasangan Obama dan Bush pada peringatan Tragedi 9/11 di New York
Sumber :
  • AP Photo/Jason DeCrow

VIVAnews - Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, dan istri hari ini menghadiri peringatan Tragedi 9/11. Bersama mantan Presiden George Bush dan istrinya, mereka sejenak mengenang korban tragedi serangan teroris di kompleks menara kembar WTC di New York, 11 September 2001.

Kompleks itu kini disebut Ground Zero dan menjadi Taman Peringatan Tragedi 9/11. Di situ juga dibangun suatu kolam air raksasa, yang menorehkan nama hampir 3.000 korban tewas pada keempat sisi.

Dalam peringatan itu, Presiden Obama mengunjungi Ground Zero sembari mengusap monumen yang terbuat dari perunggu bertuliskan nama-nama korban tewas dalam tragedi yang dikenal 'September Kelabu'.

Sambil menggadeng istrinya, Michelle, Obama berjalan menuju North Memorial Pool (Tempat dimana salah satu menara WTC jatuh) diikuti  mantan Presiden George W. Bush dan istrinya, Laura. Mereka berempat secara khidmat menundukkan kepala kemudian berbalik untuk mengucapkan salam dan memeluk kepada anggota keluarga korban tewas 11 September.

Seperti dilansir kantor berita Associated Press, 11 September 2011 pagi waktu setempat, kedatangan Obama ke peringatan di Ground Zero bukan untuk berpidato. Dalam peringatan itu, Obama hanya mengutip sebuah ayat dalam Alkitab (Mazmur 46), yang berbicara tentang perlindungan dan kekuatan Tuhan.

"Be still, and know that I am God," kutip Obama.

Bush langsung mengangguk menyetujui apa yang diucapkan Obama. Presiden dan istri mereka berada di belakang kaca anti peluru selama pelaksaan upacara. Pengamanan sangat dijaga ketat dalam upacara ini.

Menurut stasiun berita CNN, Obama dan istri tidak saja hadir di New York. Mereka juga mengikuti peringatan di Pennsylvania dan gedung Pentagon, yang juga menjadi lokasi serangan teroris al-Qaeda dengan pesawat bajakan mereka sepuluh tahun lalu. (ren)