8 Korban Costa Concordia Kembali Ditemukan

suasana bawah air kapal costa concordia
Sumber :
  • REUTERS/Guardia Costiera

VIVAnews - Tim pencari kembali menemukan delapan mayat korban Kapal Costa Concordia yang tenggelam 13 Januari lalu di lepas pantai Tuscan, Italia. Delapan mayat itu ditemukan di bangkai kapal yang kandas.

Empat dari delapan mayat itu diduga sebagai ABK Concordia, tiga lainnya merupakan pekerja Costa Cruises.

Sedangkan satu mayat ditemukan diduga sebagai Dayana Arlotti dari Rimini. Usianya masih lima tahun. Dia berada di kapal nahas ini bersama sang ayah, William yang juga turut hilang.

Pejabat Italia mengatakan, kedelapan mayat itu ditemukan pada Rabu 22 Februari 2012. Empat mayat ditemukan di  bagian kapal yang dikenal dengan Bridge 4.

Pejabat setempat, Francesca Maffini mengatakan mayat-mayat itu sudah tidak utuh lagi. "Mayat-mayat itu telah membusuk karena telah lama berada di dalam air," kata dia.

Sebelumnya pejabat setempat mengumumkan ada 32 korban tewas. Sebelum penemuan delapan korban ini, tim pencari telah menemukan 17 mayat.

Lebih dari tujuh karyawan kapal telah diperiksa dalam tragedi ini. Sementara itu, kapten kapal, Francesco Schettino telah didakwa dengan tuduhan kelalaian, menyebabkan kapal tenggelam dan melarikan diri dari kapal sebelum para penumpang dievakuasi.