Bunda Teresa Segera Ditasbihkan Menjadi Santa

Bunda Teresa
Sumber :

VIVA.co.id – Proses pengangkatan Bunda Teresa dalam kesucian dunia agama Katolik akan diumumkan oleh komite Vatikan pada hari ini. Dilansir dari laman The Guardian, Selasa, 15 Maret 2016, Paus Fransiskus diharapkan segera menandatangani sebuah dekrit yang menyetujui kanonisasi Bunda Teresa, yang memenangkan hadiah Nobel perdamaian pada tahun 1979.

Suster Albania dan misonaris tersebut akan menjadi salah satu dari lima calon kesucian yang dipertimbangkan oleh panel tinggi Vatikan. Proses kanonisasi diperkirakan akan dilakukan pada tanggal 4 September 2016 mendatang, menjelang perayaan peringatan kematian Bunda Teresa.

Kendati demikian, yang masih belum diketahui dengan jelas apakah Paus akan mengikuti permintaan banding dari gereja Katolik di India dan akan melakukan perjalanan ke Kalkuta untuk menghadiri upacara tersebut. Hingga saat ini sudah ada lebih dari 300.000 peziarah yang datang ke Roma untuk beatifikasi pada Bunda Teresa. Beatifikasi adalah sebuah langkah pertama untuk mendapatkan tahta kesucian sebagai seorang Santa (orang suci).

Bunda Teresa terkenal di seluruh penjuru dunia karena penghargaan yang diterima atas kerja kerasnya. Ia bekerja bagi kaum miskin, sakit dan mereka yang hidup seorang diri di pemukiman kumuh Kalkuta, India. Bunda Teresa dihormati oleh banyak orang Katolik namun ia diserang karena dianggap sebagai imperialis agama. (ren)