Obama Beri Sanjungan untuk Istrinya, Michelle

Barack Obama dan Michelle Obama.
Sumber :
  • REUTERS/Shannon Stapleton

VIVA.co.id – Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, mengapresiasi seluruh pendukungnya yang selama delapan tahun mendukungnya memerintah.

Di depan para pendukungnya yang berkerumun di McCormick Place, Chicago, Obama menjunjung tinggi peran sentral istrinya, Michelle Obama beserta dua putrinya, Malia dan Auma Obama.

"Selama 25 tahun mengarungi mahligai rumah tangga, engkau (Michelle) bukan hanya sebagai istri dan ibu dari anak-anak, tetapi belahan jiwa saya," kata Obama, disambut tepuk tangan dan sorak-sorai pendukungnya, seperti dikutip situs Chicago.suntimes, Rabu, 11 Januari 2017.

"Engkau adalah anugerah dan rahmat. Engkau juga memiliki rasa humor yang baik. Saya dan Amerika Serikat bangga denganmu," tuturnya. Tak hanya itu, Wakil Presiden Joe Biden dan istrinya, Jill Biden, yang turut hadir juga mendapat apresiasi Obama.

"Anda pilihan pertama dan akan selalu menjadi yang terbaik. Bukan hanya karena telah menjadi wakil presiden yang besar, tetapi Anda sudah seperti saudara bagi saya. Anda sudah membuat saya menjadi presiden yang lebih baik selama delapan tahun," tutur Obama.

Selanjutnya, Obama meneriakkan tiga kalimat sederhana, namun tegas, "Yes We Can. Yes We Did. Amerika, kita bisa!" Mengenai hubungannya dengan Presiden terpilih AS, Donald Trump, Obama mengaku tetap berkomitmen untuk memastikan transisi pemerintahan yang baik, seperti Presiden George Walker Bush dahulu.

"Saya pastikan transisi pemerintahan akan berjalan baik dan lancar. Persis seperti yang Presiden Bush lakukan dahulu tahun 2009. Saya juga pastikan kita secara bersama-sama mendukung pemerintahan yang baru," tuturnya.