Gisel dan Tyas Tebar Senyum Saat Jadi Saksi Kasus Kartu Kredit

Pesinetron Tyas Mirasih di Mapolda Jatim, Surabaya, Jumat, 6 Maret 2020.
Sumber :
  • VIVAnews/ Nur Faishal (Surabaya)

VIVA – Pesinetron Gisella Anastasia dan Tyas Mirasih memenuhi panggilan penyidik untuk diperiksa sebagai saksi, dalam kasus pembobolan kartu kredit berkedok jual beli tiket perjalanan, di Markas Kepolisian Daerah Jawa Timur, Jumat, 6 Maret 2020. Keduanya diperiksa sebagai saksi untuk empat tersangka kasus tersebut. 

Gisel, sapaan Gisella Anastasia, dan Tyas datang bersamaan dan tiba di Markas Polda Jatim di Surabaya, sekira pukul 09.45 WIB. Keluar dari mobil, keduanya bergandengan tangan dan masuk ke dalam Gedung Tribrata lalu bergeser ke Gedung Ditreskrimsus. Di sana mereka menjalani pemeriksaan. 

Gisel dan Tyas terlihat santai. Keduanya tak henti-henti melemparkan senyum kepada wartawan. Mereka menjanjikan wawancara setelah pemeriksaan. "Permisi, nanti aja kalau udah (selesai pemeriksaan), baru kita ngomong, ya. Sekarang belum ada, nanti aja," kata Gisel. 

Sebelumnya, Kamis, 5 Maret 2020, dua selebgram, yaitu Awkarin dan Ruth Stefanie, juga diperiksa sebagai saksi dalam kasus itu. Mereka semua ikut terseret karena menjadi endorse @tiketkekinian, produk jasa pelayanan tiket perjalanan dan hotel. Para artis dan selebgram itu pernah mendapatkan tiket gratis karena meng-endorse. 

Ruth Stefanie mengaku hanya sekali menjadi endorse @tiketkekinian, namun ia tidak mengetahui cara ilegal yang dilakukan tersangka. Adapun Awkarin bungkam, ogah memberikan penjelasan soal kesaksiannya di kasus tersebut. Melalui Instastory-nya, pesohor Instagram itu malah menyalahkan media yang mengaitkan dirinya dengan kasus tersebut.