Jalan Raya Bogor Macet Total

Sumber :

VIVAnews - Arus lalu lintas di kawasan Jalan Raya Bogor mengalami kepadatan karena adanya perbaikan jembatanan. Kendaraan yang akan menuju jakarta maupun Bogor harus bersambar karena kemacetan yang terjadi cukup panjang.

Kemacetan panjang terjadi karena pengendara harus bergantian saat melintasi jembatan yang sedang diperbaiki di Km. 34 tepatnya disekitar gang Nangka.

Kepadatan arus lalu litas mulai terjadi sejak pukul 07.30 WIB, Jumat 30 Oktober 2009, hanya satu jalur yang dapat digunakan di kawasan tersebut.

Sementara arus lalu lintas di kawasan pintu keluar Tol Tegal Parang juga telah mengalami kepadatan sejak pagi hari.

Informasi dari Traffic Managemen Center (TMC) Polda Metro Jaya, kedaran di ruas tol dalam kota dari Cawang menuju Semanggi harus mengantri cukup lama. Kecepatan kendaraan hanya 20-40 km per jam.

Banyak kendaraan yang terpaksa keluar Tol Tegal Parang untuk menghindari kawasan 3 in 1. Sementara arus lalu lintas dari arah sebaliknya saat ini masih terpantau lancar.