Luncurkan Proyek DP Rp0, Anies: 51,7 Persen Warga Belum Punya Rumah

Gubernur DKI Anies Baswedan meluncurkan program rumah DP Nol Rupiah
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Adinda Purnama Rachmani

VIVA – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meluncurkan proyek rumah Down Payment/DP atau uang muka nol Rupiah bernama Solusi Rumah Warga atau Samawa, di Klapa Village, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Jumat 12 Oktober 2018.

Program rumah DP nol Rupiah itu diharapkan menjadi solusi bagi warga DKI Jakarta, untuk mendapatkan rumah.

"Kami hadir di sini groundbreaking (pemasangan tiang pancang) untuk konstruksi program fasilitas pembiayaan. Hari ini, kami luncurkan adalah (program) DP nol rupiahnya di sebuah tempat dan semoga menjadi hunian yang baik buat kita," ujar Anies. 

Anies mengatakan, sejumlah 51,7 persen warga DKI tidak memiliki rumah. Hambatan terbesar warga untuk memiliki rumah adalah uang muka yang tinggi. Lantaran itu, dia menepati janjinya dengan pembuatan rumah DP 0 rupiah. 

"Program ini menjadi program prioritas kami, maka dari itu kami ingin agar kebutuhan dasar warga Jakarta, bukan hanya dipikirkan, tetapi dibikin solusinya," ujar Anies. 

Anies berharap, warga DKI Jakarta akan terangsang untuk memiliki kesempatan mempunyai rumah sendiri dan meningkatkan kualitas hidup mereka. "Kami berharap, para warga untuk terangsang memiliki rumah. Tujuan akhirnya, untuk meningkatkan kualitas hidup. Kami memberikan kesempatan yang sama," kata dia. (asp)