Pohon Tumbang Timpa Avanza di MT Haryono

Sumber :

VIVAnews - Hujan deras yang disertai angin kencang yang mengguyur Jakarta sejak pukul 10.00 WIB, Kamis 5 Februari 2009, menyebabkan pohon tumbang di depan Kedutaan Besar Arab Saudi.

Informasi dari Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, pohon tumbang menimpa mobil Avanza B 147 WN, yang sedang melintas di jalan MT Haryono, Jakarta Selatan. Akibatnya kaca depan mobil tersebut pecah terkena batang pohon.

Akibat kejadian ini arus lalu lintas dari arah Cawang yang menuju kawasan Pancoran menjadi tersendat.

Sementara itu pohon tumbang juga terjadi di ruas jalan Antasari, Cilandak, Jakarta Selatan. Akibatnya lalu lintas kendaraan di kawasan Jalan Antasari juga mengalami kemacetan.

Di Jakarta Timur, pohon tumbang terjadi di dekat Pom Bensin Condet dan Jalan Raya Bogor, tepatnya di depan Auto 2000 Pasar Induk.

Namun keduanya sudah dievakuasi oleh warga setempat ke pinggir jalan.