Partai Gerindra Tetapkan Penantang Ahok Setelah Lebaran

Spanduk bakal calon gubernur DKI dari Partai Gerindra
Sumber :
  • Nuvola Gloria/ VIVA.co.id

VIVA.co.id – Penjaringan bakal calon gubernur DKI Jakarta oleh Partai Gerindra telah memasuki tahap akhir. Menurut Wakil Ketua DPD Gerinda DKI Jakarta, Prabowo Soenirman, saat ini sudah ada tiga nama yang diusulkan kepada dewan pimpinan partai, yang kemudian akan dipilih satu untuk maju sebagai calon gubernur dari Partai Gerinda.

"Saat ini sudah diusulkan tiga nama ke DPP untuk dipilih, dan diharapkan selesai Lebaran sudah ditunjuk salah satu," ujar Prabowo kepada VIVA.co.id, Senin 6 Juni 2016.

Ketiga nama itu Yusril Ihza Mahendra, Sandiaga S Uno, dan Syafrie Syamsuddin. Nantinya, keputusan siapa yang akan ditunjuk tergantung dari keputusan dewan pimpinan partai.

Karena Partai Gerinda tidak bisa mengusung sendiri calon gubernur, saat ini penjajakan koalisi telah dilakukan dengan beberapa partai. Kepastian koalisi juga diumumkan seusai Lebaran.

"Insya Allah usai Lebaran, nama (cagub) sekaligus koalisi diumumkan," katanya.