Gerimis Sambut Anies Baswedan di Pulau Kelapa

Anies Baswedan kampenye di Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara.
Sumber :
  • Danar Dono

VIVA.co.id – Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan melakukan kampanye di Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Senin, 21 November 2016. Dalam Kunjungan di lokasi pertama, Anies berserta rombongan mendatangi warga di Pulau Kelapa.

Menempuh perjalanan sekitar 90 menit dengan menggunakan kapal cepat, rombongan Anies Baswedan yang berangkat dari Pantai Mutiara disambut mendung dan gerimis, begitu tiba sekitar pukul 09.00 WIB. Menggunakan topi dan jaket merah, Anies tak mempedulikan gerimis di Pulau Kelapa. Kedatangan Anies disambut bunyi rebana yang ditabuh ibu-ibu.



Saat tiba, Anies langsung berkeliling pemukiman padat penduduk di wilayah itu. Ia menyempatkan menyapa warga terlebih dahulu sebelum naik panggung tempat kampanye.

"Makin keras ya hujannya, hati-hati bu berteduh" ujar Anies dari depan panggung.

Anies memberikan sambutan di depan warga diiringi hujan yang makin deras. Anies mengatakan bahwa ini pertama kalinya ia mengunjungi wilayah Kepulauan Seribu.

"Ini kunjungan pertama saya di sini, untuk silaturahmi dan disambut hujan, Insya Allah berkah," ujarnya.