TransJakarta yang Nyangkut di Jembatan KA Sudah Dievakuasi

Terowongan tempat nyangkutnya TransJakarta.
Sumber :
  • Dokumentasi TransJakarta.

VIVA – Sebuah bus TransJakarta nyangkut di kolong perlintasan Kereta Api Gunung Antang, Jalan Matraman Raya Jakarta Timur. Saat ini, bus tersebut telah berhasil dievakuasi. 

Humas PT Transjakarta (TJ) Wibowo mengatakan, hingga saat ini, pihaknya masih menyelidiki penyebab nyangkutnya bus tersebut. Diketahui, bus tersebut beroperasi dengan rute Ancol menuju Kampung Rambutan. 

"Belum diketahui penyebabnya," ujarnya kepada VIVA, Rabu 22 November 2017. 

Dia menjelaskan, saat ini, bus sudah diderek dan lalu lintas di kawasan tersebut pun telah lancar. 

"Enggak ada korban," tambahnya. 

Baca juga: TransJakarta Nyangkut di Jembatan KA, Matraman Macet