Kasus Meikarta, KPK Jadwalkan Pemeriksaan Menteri Tjahjo Hari Ini

Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi menjadwalkan pemeriksaan terhadap Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo terkait kasus dugaan suap pengurusan izin proyek Meikarta. 

Tjahjo akan dimintai keterangan untuk melengkapi berkas penyidikan Bupati nonaktif Bekasi Neneng Hasanah Yasin (NHY).

"Hari ini Mendagri Tjahjo Kumolo, diagendakan sebagai saksi untuk NHY, bupati Bekasi (nonaktif)," kata Juru Bicara KPK, Febri Diansyah di Jakarta, Jumat, 25 Januari 2019.

Nama Tjahjo sempat muncul dalam persidangan kasus ini yang digelar di Pengadilan Tipikor Bandung. Ia disebut-sebut meminta kepada Neneng untuk membantu proses perizinan Meikarta.

"Tjahjo Kumolo bilang kepada saya, tolong perizinan Meikarta dibantu," kata Neneng saat bersaksi dalam persidangan terdakwa Billy Sindoro, Senin 14 Januari 2019.

Sebelumnya, KPK telah memeriksa sejumlah pejabat Pemprov Jawa Barat. Salah satunya mantan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan dan mantan wakilnya, Deddy Mizwar. (art)