Jokowi Tegaskan Harga Vaksin Mandiri Harus Terjangkau

Simulasi Vaksinasi COVID-19 di Depok
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Presiden Jokowi memerintahkan jajaran di bawahnya segera menyiapkan biaya vaksin mandiri COVID-19. Harga vaksin, kata Jokowi, harus terjangkau bagi masyarakat.

"Dari awal dan saya minta harganya bisa terjangkau," kata Jokowi saat membuka rapat terbatas di Istana Merdeka, Jakarta, Senin 26 Oktober 2020.

Jokowi mengatakan, pengadaan vaksin juga harus memperhatikan hitung-hitungan secara cermat. Memang, pemerintah dalam mengadakan vaksin, ada yang gratis dibiayai pemerintah dan ada pula dipatok harga atau dikenal vaksin mandiri.

"Jelaskan siapa saja kelompok masyarakat yang mana, yang mendapatkan prioritas vaksinasi lebih awal, kenapa mereka dulu, itu harus dijelaskan. Mengapa mereka mendapatkan prioritas," tutur Jokowi.

Pada kesempatan ini, Kepala Negara kembali mengingatkan, agar disiapkan manajemen sistem atau pola pelaksanaan vaksin ketika disuntikkan kepada masyarakat. Dari hulu ke hilir diminta Jokowi sesegera mungkin disiapkan, mulai dari sarana prasarana infrastruktur, jalur distribusi hingga simulasi penyuntikan vaksin itu.

"Jalur distribusi dan interval pemberian vaksin yang akan digunakan per wilayah, daerah ini kapan, ini detail. Saya minta detail sekali. Daerah ini kapan, daerah ini kapan, siapa yang dapat, siapa yang gratis, siapa yang bayar, semuanya harus direncanakan, dipersiapkan secara detail," ujar Presiden. (art)