Gempa M 5,8 Guncang Mentawai Sumbar

Peta lokasi gempa Sumbar.
Sumber :
  • BMKG

VIVA – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,8 mengguncang Mentawai, Sumatera Barat, Jumat, 5 Maret 2021. Gempa terjadi sekitar pukul 14:32:54 WIB.

Dikutip dari keterangan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa memiliki kedalaman 24 kilometer. Koordinat gempa ada di posisi 1.76 Lintang Selatan-99.14 Bujur Timur. Lokasi gempa persis berada 54 km Barat Laut Kepulauan Mentawai, Sumbar.

Meski demikian, gempa tersebut dilaporkan BMKG tak berpotensi tsunami.

"#Gempa Magnitudo: 5.8, Kedalaman: 24 km, 05 Mar 2021 14:32:54 WIB, Koordinat: 1.76 LS-99.14 BT (54 km BaratLaut KEP-MENTAWAI-SUMBAR), Tidak berpotensi tsunami #BMKG," tulis keterangan BMKG, @infoBMKG