Mimbar Masjid di Makassar Dibakar OTK, Warga Diimbau Tak Terprovokasi

Petugas melakukan pengecekan di TKP dibakarnya mimbar Masjid Raya Makassar.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Irfan (Makassar)

VIVA – Mimbar Masjid Raya Makassar di Jalan Masjid Raya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan dibakar oleh orang tidak kenal (OTK) pada Sabtu, 25 September 2021.

Polisi telah menerima laporan teror pembakaran mimbar Masjid Raya Makassar tersebut. Petugas juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Kabid Humas Polda Sulsel Komisaris Besar Polisi E Zulpan membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan peristiwa pembakaran mimbar terjadi pada Sabtu dini hari tadi. "Benar, mimbar dibakar dini hari tadi," katanya, Sabtu, 25 September 2021.

Dalam peristiwa ini, Zulpan mengimbau masyarakat tidak terprovokasi. Sebab, dia mengaku kasus pembakaran ini sementara dalam penyelidikan kepolisian.

Sementara itu, Kapolrestabes Makassar Komisaris Besar Polisi Witnu Urip Laksana mengatakan, kejadian tersebut telah dilaporkan ke kepolisian. Dia bersama tim langsung turun ke TKP dan menyelidiki kasus ini.

"Dari hasil olah TKP, ciri-ciri dan identitas pelaku sudah kami dapati. Tapi kasus ini masih dalam pengembangan," katanya.

Dia mengatakan, pelaku diduga melarikan diri setelah membakar mimbar masjid tersebut sekitar pukul 01.15 Wita dan kini dalam pengejaran petugas.