Tiga Jemaah Haji Indonesia Dirawat di RS Arab Saudi

Jemaah haji Indonesia yang patah tulang mendapat perawatan
Sumber :
  • Antara

VIVA – Kantor Kesehatan Haji Indonesia Mekah, merujuk tiga jemaah haji Indonesia dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi yang ada di Madinah. Menurut Kepala Seksi Kesehatan daerah Kerja Mekah, dr Muhammad Imran, beberapa jemaah tersebut dirujuk ke Madinah, setelah sebelumnya pernah mendapatkan perawatan awal di KKIH atau Klik Kesehatan Haji Indonesia.

Enny Nuryanti selaku Kepala Klinik Kesehatan Haji Indonesia, juga mengatakan jika terdapat dua jemaah haji perempuan yang mengalami patah tulang dan satu orang lainnya mengalami penyakit jantung.

"Jatuh karena mengejar temannya dan satu lagi jatuh di tangga hotel karena mendengar alarm, panik dan terpeleset," kata Enny tim Media Center Haji (MCH) Madinah.

Salah satu jemaah haji Indonesia dengan gangguan jantung, merupakan jemaah haji kloter JKS 008. Untuk saat ini jemaah haji tersebut tengah mendapatkan perawatan di RS Al-Noor, Mekah.

Sedangkan, untuk dua pasien jemaah haji lainnya yang mengalami patah tulang lutut berasal dari kloter SUB 002, yang saat ini tenga mendapatkan perawatan di RS King Abdul Aziz. Data Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah per 23 Juni 2022 sore, mengungkapkan bahwa ada empat jemaah yang tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Menurut Enny, jemaah yang dirawat mayoritas diabetes melitus dan jantung.

Sedangkan, untuk jemaah yang berkunjung ke KKHI keseluruhan mencapai 232 jemaah haji yang terhitung sejak 4 Juni 2022 Rinciannya, rawat jalan 131 jemaah dan rawat inap 100 jemaah.

Menurut dr Imran, sebagai bentuk dukungan dan pelayanan pada jemaah haji yang dirawat, setiap harinya dilakukan visitasi oleh tim medis KKHI. Hal ini demi mempercepat proses penyembuhan pasien.