Mesin Pesawat Sriwijaya Air Kemasukan Burung

Sumber :

VIVAnews - Pesawat Sriwijaya Air yang lepas landas dari Bandara Raden Inten, Bandar Lampung, terpaksa kembali ke landasan. Sang pilot merasa ada ketidakberesan di salah satu mesin pesawat.

"Ternyata salah satu mesinnya kemasukan burung. Akhirnya pesawat kembali lagi," kata Kepala Pusat Komunikasi Publik Departemen Perhubungan, Bambang S Ervan dalam perbincangan dengan VIVAnews, Jumat, 20 Maret 2009.

Pesawat itu sedianya lepas landas dari Bandara sekitar pukul sembilan pagi. Tetapi setelah terbang beberapa menit ternyata si pilot merasakan melihat indikator salah satu mesin menyala. Akhirnya, diketahui ada seekor burung yang masuk ke dalam salah satu mesin.

"Belum ada informasi lanjutan dari Sriwijaya soal tujuan pesawat dan jumlah penumpang. Yang pasti, jenis pesawatnya 737-200," jelas Bambang. Menurut dia, laporan awal dari Sriwijaya Air sudah diterima Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Departemen Perhubungan.

Departemen Perhubungan masih menunggu laporan lengkap susulan soal insiden itu. Belum ada informasi lain soal status penumpang. Menurut Bambang, ada informasi yang menyebutkan sempat terdengar ada ledakan dari salah satu mesin. Tetapi, hal itu juga belum dapat dipastikan.