Satu Orang Korban Kebakaran Kapal Paus Meninggal

Korban Luka Bakar Kapal Motor Paus Satu
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Seorang penumpang kapal Paus I dipastikan telah meninggal dunia. Menurut Bupati Kepulauan Seribu Asep Syarifudin, Irwanto, penumpang itu, akhirnya meninggal karena luka bakar yang dideritanya sudah terlalu parah.

"Pak Irwanto, penduduk dari Pulau Kelapa sudah meninggal dunia di RSCM. Dokter-dokter di sana sudah berusaha menyelamatkannya sebaik mungkin, tapi luka bakar Pak Irwanto sudah terlalu parah," ujar Asep di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis, 28 Agustus 2014.

Asep mewakili Pemprov DKI menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya korban. Ia berjanji, Pemprov akan menanggung biaya, termasuk biaya perawatan fisik dan psikologis. Tidak hanya kepada korban yang meninggal, tapi juga kepada seluruh warga dan ABK kapal itu.

"Semua korban sampai sembuh akan ditanggung biaya pengobatannya oleh Pemda DKI. Paska sembuh kami panggil psikiater untuk cek dan kembalikan kondisi psikologisnya," ucap Asep.

Kapal motor Paus I merupakan kapal transportasi antar pulau di daerah Kepulauan Seribu yang dioperasikan oleh Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Kapal yang belum genap beroperasi selama 2 tahun itu terbakar hebat di perairan dekat Pulau Pari pada Rabu siang, 27 Agustus 2014. Sebanyak 35 orang sedang berada di kapal nahas itu pada saat kejadian.

Sebanyak 32 di antaranya merupakan penumpang, 2 orang adalah awak kapal, dan 1 orang adalah nakhoda kapal. (art)