Hanura Minta Presiden Jangan Buat Kegaduhan Baru

DPR Akhirnya Setujui Budi Gunawan
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id - Partai Hanura mendesak Presiden Joko Widodo segera melantik Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri. Pasalnya, jika itu tak dilakukan akan muncul kegaduhan politik baru.

"Akan terjadi perbedaan pandangan. Ada yang mengatakan melanggar konstitusi, melanggar UU, ya kita lihat. Jangan sampai terjadi kegaduhan yang baru. Kita tidak inginkan itu," ujar Ketua DPP Partai Hanura, Syarifuddin Suding di DPR, Jakarta, Kamis, 12 Februari 2015.

Anggota Komisi Hukum DPR ini mengatakan, hasil pembicaraan di internal Komisi III sepakat, tersangka kasus rekening gendut tersebut harus dilantik. Suding tak mempersoalkan langkah Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) yang dikabarkan sudah menyerahkan sejumlah nama baru calon Kapolri kepada Presiden Jokowi.

"Boleh jadi hanya untuk mempersiapkan ketika Pak Budi Gunawan mengambil sikap tersendiri. Kita nggak tahu apa yang akan terjadi."

Baca juga: