Asap Putih di Bawah Kasur Bikin Heboh Warga NTB

Sumber :

VIVA.co.id - Warga Banjar Ampenan, Nusa Tenggara Barat, digemparkan dengan munculnya asap putih beraroma belerang, di dalam rumah salah seorang warga.

Asap panas dari dalam bawah tanah ini muncul di bawah tempat tidur milik keluarga Sahlan. Kala itu, sang ibu merasa kepanasan di ranjang tempat ia biasa berbaring.

Sahlan pun penasaran, dan berinisiatif untuk menggali lantai rumahnya. Dengan mengejutkan kepulan asap putih panas berarorma belerang pun makin pekat memenuhi seisi rumahnya.

Ia pun panik, dan langsung berinisiatif mengeluarkan seluruh barang dalam rumahnya. "Takut kebakar nanti atau keracunan ya kita laporkan ke kaling (kepala lingkungan), dari kaling baru lapor polisi," ujar Sahlan, Jumat 27 Februari 2015.

Tak pelak, kemunculan asap putih tersebut langsung menjadi tontonan warga. Hingga kini, polisi yang sudah tiba di lokasi langsung mengantisipasi adanya bahaya yang berdampak buruk bagi pemilik rumah maupun warga sekitar.

"Kami bantu pindahkan barang-barangnya yang mudah terbakar seperti kompor gas, minyak dan sebagainya. Begitu juga pemilik rumah dan warga sebaiknya jangan mendekati lokasi dulu," ujar Kapolsek Ampenan Kompol Arief Yuswanto.

Camat Ampenan Agus M Idrus yang datang meninjau lokasi bersama Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram, mengatakan pihaknya belum bisa memastikan apakah suhu panas tersebut mengandung racun atau tidak.

"Belum bisa kami pastikan berbahaya atau tidak, kita kan tidak punya alatnya. Kami sudah berkoordinasi dengan pihak yang berkompeten terhadap ini untuk melakukan pendeteksian," katanya. (ren)

Baca juga: