Kapolda Papua: Tangkap Penembak Warga, Hidup atau Mati

Korban penembakan di Jayapura , Papua
Sumber :
  • ANTARA/ Marcelinus Kelen
VIVA.co.id - Kepala Kepolisian Daerah Papua Irjen Pol Yoetje Mende menginstruksikan penangkapan terhadap kelompok bersenjata yang telah menembaki warga sipil di Distrik Mulia, Puncak Jaya.

Sebanyak 70 orang personel Brigade Mobil sudah diperbantukan dan didukung oleh TNI untuk mengejar pelaku penembak enam warga sipil yang dikabarkan melarikan diri ke hutan.

"Mereka akan terus dikejar sampai tertangkap hidup atau mati. Mereka hanya 18 orang dan senjatanya 8 pucuk saja," ujar Yoetje, Rabu 27 Mei 2015.


Menurutnya, aksi penembakan terhadap warga sipil dan kini menewaskan seorang korbannya itu. Adalah bentuk pelanggaran keras terhadap hukum sipil. Sebab  itu, kelompok pelakunya harus bertanggungjawab.


"(Penangkapan) tetap harus persuasif, manusiawi, kalau kelompok itu menyerah jangan ditembak," ujarnya.


Seperti diketahui, pada Selasa malam sekira pukul 23.00 WIT, telah terjadi serangan bersenjata di salah satu rumah warga di Kampung Usir Distrik Mulia Kabupaten Puncak Jaya. Lima orang dilaporkan tertembak dan satu diantaranya bernama Pengga Enumbi, 31 tahun, tewas seketika dengan luka tembakan di kepala.