Gempa Bumi 5 SR Guncang Alor

Ilustrasi/Seismograf merekam getaran gempa.
Sumber :
  • Antara/ Rudi Mulya

VIVA.co.id – Gempa bumi berkekuatan 5 skala richter mengguncang wilayah Alor dan Kupang Nusa Tenggara Timur, Senin, 21 November 2016, sekira pukul 17.34.

Dari laporan Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)  gempa ini terjadi di laut Cekungan Sawu (Sawu Basin) antara Alor dan Timor pada jarak 55 kilometer arah selatan Kota Kalabahi dengan kedalaman 10 kilometer.

"Guncangan dirasakan di beberapa kota seperti Kalabahi, Kokar, Kui, Batulolong, Atambua, Atapupu, Mena, dan Halilulik pada skala intensitas II SIG-BMKG atau III-IV MMI," kata Kepala Bidang Informasi Gempa Bumi dan Peringatan Dini Tsunami BMKG Daryono dalam siaran persnya.

Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan sebagai akibat dampak gempa bumi. Ditinjau dari kedalamannya, gempa bumi ini merupakan jenis dangkal akibat aktivitas sesar aktif.

Ditinjau dari mekanisme sumber gempanya, gempa bumi ini telah memicu terjadinya sesar mendatar. Jika memperhatikan peta tektonik wilayah Pulau Alor dan Pulau Timor, tampak bahwa di antara kedua pulau memang terdapat struktur sesar mendatar (strike-slip fault).

"Warga pesisir pantai selatan Alor dan pantai utara Timor, diimbau agar tetap tenang dan tidak terpancing isu karena meskipun kedalamannya dangkal dan berpusat di laut tetapi gempa bumi yang terjadi ini tidak berpotensi tsunami," kata Daryono.