Cuaca Mekah Lebih dari 40 Derajat, Jemaah Diminta Hati-hati

Calon jemaah haji Indonesia tiba di Madinah, Minggu, 30 Juli 2017
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Eko Priliawito

VIVA.co.id – Kepala Daker Mekah, Nasrullah Jasman, meminta jemaah haji Indonesia untuk mengurangi kegiatan di luar ruangan yang tidak terkait ibadah. Hal itu dikemukakan terkait dengan cuaca di Kota Mekah yang panas.

"Jadi memang setiap tahun usia lajut dan risiko tinggi (risti) terus bertambah. Sejak di Tanah Air sudah diidentifikasi menjadi perhatian khusus, jadi kalau ada jemaah pakai gelang merah kuning itu kesehatan. Treatment sudah dilakukan sejak di Tanah Air," katanya.

Menurut Nasrullah, cuaca tahun ini masih panas dan akan di atas 40 derajat celcius. Selain tidak melakukan banyak kegiatan di luar ruangan, jemaah juga harus banyak minum air supaya energi kesehatan tetap terjaga. Sebab, kekurangan minum dikhawatirkan menimbulkan dehidrasi dan dimensia.

Jemaah juga diminta tidak sembarangan makan dan pastikan memakan makanan yang disediakan oleh penyedia katering. Sebab, sudah diukur graminasinya, lauk pauk dan gizinya.

"Sehingga kalau jemaah taat, insya Allah kondisi terjaga mudah-mudahan semua bisa ibadah sehingga di puncak Haji 8 Zulhijah dalam kondisi prima," katanya. (ren)