VIDEO: Penampakan Letusan Gunung Agung Sambut Tahun Baru

Gunung Agung meletus tanggal 1 Januari 2018.
Sumber :
  • I Wayan Sudiasa via REUTERS

VIVA – Status awas masih disematkan untuk Gunung Agung di Pulau Bali. Karena itu, hingga kini gunung dengan ketinggian 3.142 meter di atas permukaan laut itu masih menyemburkan isi perutnya.

Tak terkecuali pada 1 Januari 2018. Di awal tahun baru itu, Gunung Agung pun ikut menyemburkan asap dan abu vulkaniknya.

Ini terlihat dalam sebuah video yang diunggah oleh Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.

Dalam video itu, Sutopo menyebut letusan di awal tahun baru itu menyebabkan sejumlah wilayah terkena siraman abu vulkanik.

Bagaimana penampakan letusan Gunung Agung di awal tahun 2018? Simak video berikut: