PPP Curiga Zulkifli Hasan Curi Start Kampanye Pilpres ke Mahasiswa

Zulkifli Hasan bersama Sandiga Uno, dan Din Syamsuddin.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Syaefullah.

VIVA – Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan, Arsul Sani mengkritik Ketua MPR, Zulkifli Hasan yang mengenalkan Sandiaga Uno sebagai calon wakil presiden di hadapan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Status Zulkifli yang merupakan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) dinilai curi start kampanye.

"Saya kira, Pak Zul ketua umum parpol, beliau tentu sudah seyogyanya mengetahui persis kapan kalau sebagai pimpinan dari parpol. Siapapun yang mengurus parpol, dia mencuri start namanya," kata Arsul di posko Cemar, Jakarta, Rabu 29 Agustus 2018.

Arsul mengingatkan jabatan ketua MPR RI yang disandang Zulkifli Hasan itu melekat. Menurutnya, Zulkifli harus bisa memisahkan jabatan dan posisinya dalam setiap kegiatan.

"Kalau enggak bisa dipisahkan yang bisa itu dibedakan, nah kalau membedakan itu paling bagus adalah yaitu tadi yang tidak menciptakan kontroversi," jelasnya.

Mengenai kemungkinan koalisi Jokowi melaporkan Zulkifli ke Bawaslu, karena dugaan mencuri start kampanye, Arsul belum bisa menjawab.

"Kita kaji dulu. Kalau itu dibawa dipersoalkan sebagai sebuah proses hukum apakah Bawaslu atau Gakumdu itu harus dianalisis kecukupan alat buktinya, masuk atau tidak," katanya. (asp)