Bertemu Dua Jam, Jokowi Dinilai Nyaman dengan Bamsoet

Presiden Jokowi.
Sumber :
  • VIVA/Agus Rahmat

VIVA - Wakil Sekjen Partai Golkar, Doli Sinomba Siregar, menyambut baik pertemuan Presiden Jokowi dengan rekan separtainya Bambang Soesatyo yang baru-baru ini terlaksana di Istana Negara. Menurut Doli, pertemuan antara keduanya merupakan momentum untuk meredakan dinamika politik yang saat ini terjadi di tubuh partai beringin.

Seperti diketahui, dalam satu bulan belakangan, kader Golkar terbelah soal setuju atau tidaknya percepatan musyawarah nasional, yang salah satu agendanya mengenai pemilihan ketua umum.

"Dari pertemuan itu, kami melihat betapa Pak Jokowi sangat peduli terhadap Partai Golkar," kata Doli ketika dikonfirmasi, Selasa, 16 Juli 2019.

Doli mengatakan, dalam pertemuan itu, Jokowi meminta Bamsoet, sapaan Bambang Soesatyo, untuk menjaga situasi agar Golkar tidak pecah. Dari informasi yang ia terima bahkan diketahui, pembicaraan Jokowi dengan Wakil Koordinator Bidang (Wakorbid) Pratama Partai Golkar itu berlangsung dua jam.

Ia kemudian membandingkan pertemuan Jokowi dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebelumnya yang tidak lebih dari 30 menit.

"Lewat pertemuan itu, kami bisa merasakan bagaimana Pak Jokowi nyaman dengan seorang Bambang Soesatyo," kata Doli yang merupakan paman kandung dari Bobby Nasution, menantu Jokowi.

Menurut Doli, rencana Bamsoet menjadi calon ketua umum adalah hal yang wajar. Dalam pertemuan pun, Doli menyebut, kehadiran Bamsoet di Istana bukan dalam rangka mencari dukungan.

Dengan begitu, ia berharap, sikap-sikap demokratis juga harus ditunjukkan dengan tidak menonaktifkan para kader yang telah terang-terangan menyatakan dukungan.

"Kami harap semangat demokratis seorang Pak Jokowi bisa ditegakkan di internal Golkar jelang pelaksanaan munas yang seharusnya bisa segera dilakukan," ujarnya. (ase)