TKN Dibubarkan, Sekjen PPP Ibaratkan Pesta Perpisahan

Politisi PPP, Arsul Sani.
Sumber :
  • VIVA/Eduward Ambarita

VIVA - Satu per satu jajaran struktur Tim Kampanye Nasional dan elite partai politik pengusung mulai mendatangi Restoran Seribu Rasa di kawasan Menteng, Jakarta, Jumat, 26 Juli 2019.

Pantauan VIVAnews di lokasi, para petinggi itu yang terlihat di acara pembubaran tim kampanye nasional Jokowi-Ma'ruf Amin itu, seperti, Ketua Harian TKN Moeldoko, Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto, Wakil Ketua TKN Arsul Sani dan Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar, Akbar Tandjung.

Saat ditemui sebelum acara, Arsul menyampaikan acara pembubaran panitia ini semacam perpisahan tim pemenangan Jokowi selama tujuh bulan kampanye bekerja memenangkan petahana.

"Ya ini seperti farewell party-nya bagi TKN, tapi kan tentu kami seluruh elemen pendukung Pak Jokowi-Kiai Ma'ruf Amin ini, baik yang berasal dari partai politik maupun dari kelompok relawan, itu kan tentu butuh wadah untuk komunikasi, untuk terus saling bersilaturahmi," kata Arsul di lokasi acara.

Selain kehadiran Jokowi yang akan hadir, Wakil Presiden Jusuf Kalla terlihat sudah berada di lokasi tempat pembubaran TKN.

JK juga sempat melemparkan senyum kepada wartawan yang telah menunggu di depan restoran dan disambut oleh Hasto Kristiyanto dan Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate.

Adapun JK diketahui merupakan Ketua Dewan Pengarah TKN. Rencananya, Jokowi bersama para pendukung yang berada di tim kampanye akan secara resmi membubarkan diri, pada hari ini.

Arsul pun menyampaikan pertemuan ini tidak membahas mengenai isu-isu terkini, termasuk pembicaraan soal perlunya menambah anggota koalisi.

"Saya kira kalau soal ini akan menjadi ranahnya Pak Jokowi ketemu para ketua umum, yaitu tidak sore ini. Nanti ada waktu dan tempatnya tersendiri di mana Pak Jokowi itu akan para ketua umum secara keseluruhan. Di situlah akan disinggung," kata Arsul, yang juga Sekjen Partai Persatuan Pembangunan.