PKS Berdoa Partai Pendukung Prabowo-Sandi Pilih Jalan Oposisi

Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera
Sumber :
  • Lilis

VIVA – Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera memastikan partainya menjadi oposisi pada masa pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Ia berharap partai pendukung Prabowo-Sandi seperti PAN, Gerindra dan Demokrat pada pemilu 2019 juga mengambil sikap yang sama untuk demokrasi yang sehat.

"Kami tetap berharap dan berdoa agar seluruh partai politik pendukung Prabowo-Sandi menjadi kami, oposisi, karena memang ketika kampanye proposal pembangunan kita berbeda dengan yang ditawarkan oleh Pak Jokowi," kata Mardani di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 22 Oktober 2019.

Menurut Mardani sikap oposisi juga akan membuat koalisi partai pendukung Jokowi-Ma'ruf menjadi sehat dan solid. Sehingga bisa maksimal mendukung pemerintahan Jokowi-Ma'ruf.

"Sehingga akan ada tesa, anti-tesa dan sintesa, karena itu tetap demokrasi ini akan tumbuh subur. Ketika kekuatan penyeimbang memiliki kualitas dan kuantitas yang setara," jelasnya.

Mardani penjelasan hal tersebut sebetulnya mengacu pada hasil Pilpres 2019 kemarin. Di mana 55 persen suara mendukung Pak Jokowi dan 45 persen mendukung Prabowo-Sandi.

"Karena itu demokrasi akan sehat ketika memiliki kekuatan penyeimbang yang kuat. Kekuatan penyeimbang bermakna, di luar pemerintahan dalam bahasa sederhana saya, kami oposisi," ujarnya.

Atas dasar sangat penyeimbang dalam demokrasi, Mardani kembali menegaskan PKS akan menjadi oposisi di masa pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Insha Allah oposisi akan membuat demokrasi kita tumbuh sehat, secara etika dan logika. Kita juga bertanggung jawab kepada konstituen yang memilih kita, untuk berada di luar pemerintahan," katanya.