Nasdem Jeblok Gegara Usung Anies, Pengamat: Sulit Diterima Akal Sehat

Ketum Partai Nasdem Surya Paloh saat Rakernas 2022.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA Politik – Hasil survei Center for Political Communication Studies (CPCS) yang menunjukkan elektabilitas Partai Nasdem turun gegara umumkan Anies Baswedan sebagai bakal capres dikritik. Temuan survei versi CPCS dinilai tergesa-gesa.

Pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul Jamiludin Ritonga menganalisa survei CPCS tergesa-gesa karena merujuk turunnya elektabilitas Nasdem dari 4 persen jadi 2,1 persen. Dia heran dengan menurunnya Nasdem karena ditinggal pemilih nasional. Pun, suara tersebut dikatakan beralih ke partai nasionalis.

"Kesimpulan tersebut tidak nyambung karena elektabilitas PDIP naik dari 18,1 persen menjadi 19,5 persen. Sementara, elektabilitas Gerindra dari 8,8 persen naik menjadi 13,2 persen," kata Jamiluddin, dalam keterangannya, Senin, 8 Agustus 2022.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Rakernas Partai NasDem

Photo :
  • Partai NasDem

Dia menambahkan dengan data itu berarti kenaikan elektabilitas PDIP dan Gerindra sebesar 5,8 persen. Sementara, elektabilitas Nasdem hanya turun 1,9 persen. 

Baca Juga: Survei: Nasdem Ditinggal Sebagian Pemilih Nasional usai Umumkan Anies

Menurut dia, dengan acuan itu berarti turunnya elektabilitas Nasdem tak sebanding dengan kenaikan elektabilitas PDIP dan Gerindra yang notabene partai nasionalis.

"Karena itu, kesimpulan CPCS itu sulit diterima akal sehat. Untuk itu, CPCS perlu menjelaskan kembali dasar kesimpulannya yang menyatakan turunnya elektabilitas Nasdem karena mendukung Anies," jelas Jamiluddin.

Dia mengkritisi jika tak bisa menjelaskannya maka CPCS dapat dinilai sudah melakukan kebohongan publik. Ia bilang hal itu bisa merusak kredibilitas CPCS.

"Juga akan menjatuhkan image lembaga survei lainnya. Tentu hal itu membahayakan lembaga survei secara keseluruhan," tutur dosen yang juga memahami penelitian komunikasi tersebut.

Survei elektabilitas pemilu (foto ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Sebelumnya, CPCS merilis riset mereka terkait elektabilitas partai jelang Pemilu 2024. Temuin survei itu 
menunjukkan elektabilitas Nasdem turun menjadi 2,1 persen setelah sebelumnya mencapai 4 persen pada survei CPCS bulan April 2022. 

“Keputusan mengusung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden membuat Nasdem ditinggal oleh sebagian pemilih nasionalis,” kata Direktur Eksekutif CPCS Tri Okta dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis, 4 Agustus 2022.