PKB: Pemecatan Lili-Gus Choi Urusan Internal

Syaifullah Yusuf dan Imam Nahrowi
Sumber :
  • Antara/ Eric Ireng

VIVAnews - Partai Kebangkitan Bangsa memecat Lily Wahid dan Effendy Choirie dari keanggotaannya di Dewan Perwakilan Rakyat. Lily dan Effendy adalah dua anggota DPR dari Fraksi PKB yang mendukung Hak Angket Mafia Perpajakan. Sikap mereka berbeda dengan keputusan fraksi PKB yang menolak.

Sekretaris Jenderal PKB Imam Nahrowi mengatakan pemecatan dilakukan untuk menegakkan aturan partai.  "Kami butuh disiplin. Hari Kamis nanti kami sampaikan sikap resmi," kata Imam saat ditemui sebelum pembukaan Musyawarah Kerja Nasional PKB di Balai Kartini, Jakarta, 15 Maret 2011.

Imam mengatakan pemecatan ini adalah persoalan internal PKB. "Tak layak orang luar ikut campur urusan kami. Selama ini kami tak pernah ikut campur urusan mereka," ujar Imam.

Dia membantah, pemecatan dilakukan hanya karena perbedaan sikap Lily dan Gus Choi (sapaan Effendy) atas Hak Angket Mafia Perpajakan. Menurut Imam, keduanya telah beberapa kali memiliki perbedaan dengan keputusan partai.

"Banyak catatannya. Di organisasi mana pun kalau melihat ada kader seperti itu pasti akan memberi tindakan nyata. Kalau berani harus siap dengan konsekuensinya," ujar Imam.