SBY: Kabinet Baru Ini Kabinet Kerja

SBY-Budiono bersama ketua parpol
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan enam pimpinan partai politik sepakat Kabinet Indonesia Bersatu II perlu dirombak saat ini. Kendati ada kesepakatan dengan pimpinan parpol, SBY menjamin kabinet baru hasil penataan ulang lebih baik karena akan menjadi kabinet kerja.

"Ini kabinet kerja. Meskipun beberapa menteri berasal dari partai politik, mereka memiliki kapabilitas dan rekam jejak yang baik. Dengan demikian rakyat bisa memberikan kepercayaan dan menteri-menteri bisa mengemban tugas dengan baik," kata SBY dalam pidatonya usai rapat dengan pimpinan parpol di kediaman pribadinya, Puri Cikeas, Gunung Putri, Bogor, Kamis 13 Oktober 2011.

Masih ada kesepakatan lain yang dihasilkan dalam pertemuan itu. Setidaknya ada sembilan poin yang diuraikan SBY dalam pidatonya yang didampingi enam pimpinan parpol, seperti Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, Presiden PKS Lutfi Hasan Ishaaq, Ketum PPP Suryadharma Ali, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum PAN Hatta Rajasa, dan Ketum Partai Demokrat Anas Urbaningrum.

Sembilan poin ini dianggap SBY penting untuk disampaikan kepada publik. Selain sepakat menjadikan kabinet sebagai kabinet kerja, SBY dan ketum parpol juga sepakat penataan kabinet saat ini sangat diperlukan, dan waktunya dianggap tepat. Bukan saja sebagai respon atas masalah dan tantangan domestik, tapi juga situasi global, di mana ekonomi dunia mengalami ketidakpastian dan memberi dampak buruk kepada negara-negara di dunia, termasuk Indonesia.

"Agar kita bisa menyelamatkan ekonomi, maka dipandang perlu pemerintah sekarang untuk menghadapi tantangan situasi dunia yang seperti saat ini," kata SBY yang berbaju batik ungu.