Mahkamah Kehormatan Diminta Periksa Ijazah Seluruh Dewan

Fahri Hamzah.
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Fahri Hamzah meminta, Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) memeriksa laporan dugaan anggota legislatif yang menggunakan ijazah palsu.

"Saya usulkan periksa semua ijazah semua anggota oleh MKD. Screening aja minta ke Dikti untuk pemeriksaan. Kalau ada anggota dewan gunakan ijazah palsu dilucuti saja, bakar berkasnya," kata Fahri di gedung DPR RI Jakarta, Rabu, 27 Mei 2015.

Menurut dia, yang terpenting dari seorang anggota DPR RI adalah kemampuan. Itu juga sudah diperkuat dalam prasyarat seorang angota DPR yang tidak mengedepankan gelar S1, S2 ataupun S3.

"Cukup SMA (Syarat DPR), tetapi harus mempunyai kemampuan lebih dalam mewakili masyarakat yang memilihnya. Jangan gunakan gelar Doktor tapi nggak akademik," ujarnya menambahkan.

Politisi PKS ini mengakui, fenomena ijazah palsu memang sudah muncul sejak lama. Bahkan ia mengibaratkan itu sebagai sebuah penyakit yang memang harus segera disembuhkan.

"Ini ada sakit juga. Kita harus periksa diri kita, jangan jangan ini wabah penyakit tertentu yang gila hormat. Ini kepalsuan harus diberantas."

(mus)