Sudirman dan Petinggi Freeport Diusulkan Hadir di Sidang MKD

Kahar Muzakir jadi Wakil Ketua MKD
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id - Rapat internal Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) masih belum menemui titik terang. Wakil Ketua MKD, Junimart Girsang mengatakan, rapat masih membahas verifikasi mengenai legal standing beberapa hari lalu.

Junimart mengusulkan agar MKD mengundang Menteri ESDM Sudirman Said dan Dirut PT Freeport Indonesia Ma'roef Sjamsoeddin dalam proses verifikasi.

"Apakah tidak sebaiknya kita mengundang Sudirman Said dan Pak Ma'roef dalam proses verifikasi, bukan dalam bentuk persidangan," kata Junimart di Gedung DPR, Jakarta, Selasa, 1 Desember 2015.

Dalam proses verifikasi itu, Junimart ingin Sudirman ditanya mengenai bukti-bukti yang ia punya. Sedangkan Ma'roef ditanya mengenai motivasi ia melakukan penyadapan terhadap Novanto.

"Apa-apa saja bukti dari Sudirman Said, ini yang mau kita klarifikasi, apa motivasi Pak Ma'roef melakukan perekaman itu," ujarnya menambahkan.

Menurut dia, hal ini dilakukan agar rapat tidak mandek. Namun ia mengakui argumentasi-argumentasi yang disampaikan oleh pimpinan dan anggota MKD sejauh ini masih rasional.

"Kita akan coba terus berkomunikasi secara cerdas."

(mus)