Novanto Hargai Semua Proses Hukum di KPK

Ketua DPR dan Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Lilis Khalisotussurur

VIVA.co.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Setya Novanto angkat bicara soal pencegahannya ke luar negeri yang diminta oleh Komisi Pemberantasan Korupsi. Novanto menghargai segala proses yang dilakukan penegak hukum.

"Tentu, apa pun yang diputuskan, saling memberikan dukungan atas proses hukum yang dilakukan di Indonesia," kata Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 April 2017.

Politikus Partai Golkar itu menegaskan akan patuh mengikuti proses hukum yang ada. Termasuk jika dia kembali dimintai keterangan oleh lembaga antikorupsi tersebut.

"Tentu saya siap kapan pun. Apa diundang atau dipanggil oleh KPK. Karena ini adalah proses hukum yang harus saya patuhi dan saya setiap saat selalu siap untuk diundang," ujarnya.

Sebelumnya, Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi, Febri Diansyah, membenarkan bahwa institusinya telah melayangkan surat pencegahan bepergian ke luar negeri kepada Direktorat Jenderal Imigrasi atas nama Setya Novanto. Novanto dicegah berkaitan dengan kasus dugaan korupsi proyek Kartu Tanda Penduduk Elektronik, atau e-KTP.

Sementara itu, Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan bahwa Novanto merupakan saksi penting untuk tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP, Andi Agustinus atau Andi Narogong. Agus menekankan pencegahan Novanto karena sebagai saksi penting bukan faktor lain termasuk kekhawatiran KPK jika Ketua Umum DPP Partai Golkar itu akan menghilangkan barang bukti. (ase)