Inflasi Naik 1 Persen, Ini Instruksi Wali Kota Tangerang
- VIVA/Sherly (Tangerang)
VIVA Bisnis – Pemerintah Kota Tangerang mewaspadai adanya kenaikan inflasi sebesar 1 persen. Dalam hal ini, Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah pun meminta agar para stakeholder responsif untuk menghadapi kenaikan-kenaikan harga di masyarakat.
"Ada peningkatan sekitar 1 persen dan ini harus kita waspadai bersama. Makanya, saya mengajak seluruh pihak untuk semakin responsif untuk menghadapi kenaikan-kenaikan harga di masyarakat," katanya, Jumat, 7 Oktober 2022.
Lanjut dia, dengan kondisi ini, setiap jajaran juga diminta mampu mengendalikan harga kebutuhan pokok di wilayahnya masing-masing. Salah satunya, dengan sejumlah upaya seperti, bantuan sosial yang terus didorong dan menyentuh pada kebutuhan masyarakat.
"Bantuan sosial terus didistribusikan, bazar sembako murah juga masih berjalan, hingga upaya hemat energi melalui pembebasan biaya tarif Si Benteng dan Tayo, diharapkan dapat terus menekan dampak inflasi dan meringankan beban masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman mengatakan, pihaknya juga akan merumuskan kebijakan-kebijakan yang berkelanjutan, berkaitan dengan program pemerintah dalam mengendalikan inflasi di Kota Tangerang.
"Semoga dengan kebijakan yang ada, hal ini bisa terus disesuaikan dengan perkembangan dan situasi yang dinamis di tengah masyarakat kita," ungkapnya.