Singapura Mundur dari Piala AFF U-22, Indonesia Untung?

Latihan Timnas Indonesia U-22
Sumber :
  • VIVA/Pratama Yudha

VIVA – Rival Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2019 berkurang. Itu setelah Singapura, lewat situs resmi Federasi Sepakbolanya, menyatakan mundur.

Alasan Singapura yakni ingin fokus menghadapi kualifikasi Piala Asia U-23. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh pelatih Singapura, Fandi Ahmad.

Mundurnya Singapura membuat peta persaingan di Grup B berubah. Kini, hanya ada empat tim yang menghuni Grup B yakni Timnas U-22, Malaysia, Myanmar, dan Kamboja.

Apakah ini menjadi keuntungan bagi Timnas U-22?

"Kami menyayangkan mundurnya Singapura karena jumlah pertandingan berkurang. Tapi, kami harus fokus pada tim sendiri demi bicara lebih banyak di Piala AFF," kata asisten pelatih Timnas U-22, Nova Arianto.

Mundurnya Singapura, disebut Nova, tak membuat persaingan di Grup B jadi lebih mudah. Sebab, masih ada Myanmar dan Malaysia yang cukup kuat.

"Kualitas mereka cukup baik dan kami harus menyiapkan diri dengan baik. Pemain sudah dengar kabar ini. Mereka tak terpengaruh dan tetap fokus dengan latihannya," terang Nova. (sat)