Falcao Sumbang Gol, Monaco ke 16 Besar Piala Prancis

Penyerang Monaco, Radamel Falcao
Sumber :
  • REUTERS/Regis Duvignau
VIVAbola - AS Monaco berhasil melaju ke babak 16 besar Coupe de France atau Piala Prancis. Mereka sukses melumat tim Championnat de France amateur (Divisi IV), Monts Or Azergues dengan skor telak 3-0, Rabu 22 Januari 2014.

Meskipun menghadapi tim yang kastanya jauh di bawah, pelatih Monaco, Claudio Ranieri tetap menurunkan pemain-pemain bintangnya dalam laga yang berlangsung di Stade de Gerland, Lyon. Mesin gol Monaco, Radamel Falcao diturunkan sebagai starter, demikian juga dengan Jeremy Toulalan dan Joao Moutinho.

Monaco berhasil membuka keunggulan pada menit 29. Radamel Falcao sukses membobol gawang Monts yang dikawal Daniel Jaccard.


Di babak kedua, Ranieri memutuskan mengganti Falcao dengan striker muda, Emmanuele Riviere. Hasilnya positif. Pemain 23 tahun ini mencetak 2 gol tambahan Monaco pada menit 63 dan 72.


Skor 3-0 untuk keunggulan Monaco bertahan hingga akhir laga. Klub peringkat kedua Ligue 1 ini berhasil mengamankan tiket ke babak 16 besar.



Susunan Pemain
Monts Or Azergues:
Daniel Jaccard, J. Alioui, A. Mauvernay, S. Ertek, J. Bugnet, Ludovic Giuly, F. TraorĂ©, R. Simsek, A. Soudain,  K. Bah, Y. Moukaddam


AS Monaco:
Sergio Romero, Ricardo Carvalho, U. Echiejile, Nicolas Isimat-Mirin, Fabinho, Jeremy Toulalan, Joao Moutinho, Y. Ferreira Carrasco, L. Ocampos, Radamel Falcao (Emmanuele Riviere (46'), Valere Germain