Timnas Jerman Bingung Cari Kapten Baru

Pelatih Jerman Joachim Loew
Sumber :
  • REUTERS/Kacper Pempel

VIVA.co.id - Pelatih Timnas Jerman, Joachim Loew kesulitan mencari kapten baru. Pasalnya, kapten sebelumnya, Philipp Lahm dan dua pemain senior lainnya, Per Mertesacker dan Miroslav Klose telah memutuskan pensiun usai Piala Dunia 2014 lalu.

Jerman berpeluang besar lolos ke Piala Eropa 2016 setelah menempati posisi dua di klasemen sementara kualifikasi. Hanya saja, ketiadaan kapten secara permanen, membuat Jerman kerap gagal menampilkan performa terbaik.

"Pertanyaan yang perlu dijawab sebelum berlaga di Piala Eropa musim depan adalah, siapa sosok yang akan mengambil tanggung jawab dalam situasi sulit nanti," kata Low seperti dilansir Soccerway, Minggu, 28 Juni 2015.

"Siapa pemain yang bisa menjadi panutan para pemain muda untuk belajar? Dan siapa pemain yang akan memimpin 'jalan' bagi skuad ini?" ujarnya menambahkan.

Loew mengakui sudah mengantongi beberapa nama yang menurut dia layak menjadi kapten masa depan Jerman. Hanya saja, dia belum memutuskan secara pasti sosok yang akan menjadi kapten baru Jerman.

"Bastian Schweinsteiger, Jerome Boateng, Manuel Neuer, Sami Khedira, Mats Hummels, Toni Kroos dan Thomas Mueller, semuanya bisa mulai lebih mengambil peran ini. Sebab mereka telah melakukan tugasnya dengan baik."

(mus)