7 Fakta Menarik Liga 1 Sampai Pekan 4
- ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/kye/18
VIVA – Liga 1 baru saja merampungkan pekan 4. Duel Persela Lamongan melawan Bali United yang berakhir imbang 1-1 di Stadion Surajaya, Lamongan, menjadi yang terakhir digelar, Senin 16 April 2018.
Saat ini, Persipura Jayapura bertengger di puncak klasemen. Mutiara Hitam mengoleksi 8 poin dari 4 pertandingan.
Ada juga deretan fakta menarik di pekan 4 Liga 1. Berikut seperti dilansir situs resmi Liga 1:
1. Ada dua tim yang belum terkalahkan, yakni Persipura Jayapura dan Bali United.
2. Arema FC menjadi satu-satunya tim yang belum pernah meraih kemenangan. Singo Edan terdampar di posisi juru kunci dengan dua poin dari empat pertandingan.
3. Ada tiga pemain yang menjadi pencetak gol terbanyak, dengan 4 gol. Mereka adalah David Da Silva (Persebaya Surabaya), Ezechiel N'Douassel (Persib Bandung), dan Fernando Rodriguez (Mitra Kukar).
4. Persipura Jayapura tercatat sebagai tim terproduktif dengan mencetak 8 gol.
5. Arema FC menjadi tim paling banyak kebobolan. Singo Edan sudah kebobolan 9 gol dari 4 pertandingan.
6. Striker Persija Jakarta, Marko Simic, menjadi pemain yang paling sering melepaskan tembakan, dengan 8 tembakan.
7. Ada tiga kiper dengan jumlah penyelamatan terbanyak, dengan 13 penyelamatan. Mereka adalah Muhammad Ridho (Borneo FC), Dwi Kuswanto (Persela Lamongan), dan Abdul Rohim (PSMS Medan). (one)