Madura United Dilarang Kalah Lawan Arema FC

Bek Madura United, Benny Wahyudi dan sang pelatih, Gomes de Oliviera
Sumber :
  • VIVA/Lucky Aditya

VIVA – Madura United akan bertandang ke markas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Senin, 17 September 2018. Pelatih Madura United, Gomes de Oliviera mengatakan timnya dilarang kalah melawan Arema.

"Kita harus kumpulkan poin, tidak boleh kalah. Kalau kita mau berhasil dipapan atas semua pertandingan kandang harus menang, tandang harus berusaha meraih poin, termasuk disini (Malang)," kata Gomes, Minggu, 16 September 2018.

Gomes mengatakan persiapan tim Laskar Sape Kerrab berjalan baik. Semua pemain dalam kondisi siap bermain, tidak ada pemain yang absen. Soal mental ia mengaku juga tidak ada masalah.

"Persiapan Madura sangat baik setelah lawan Mitra meraih kemenangan, itu pertandingan sulit. Saat ini semua pemain dalam kondisi baik dengan mental yang baik utnuk pertandingan besok," ujarnya.

Gomes mengatakan Arema merupakan tim kuat meski saat ini berada di papan bawah. Gomes ingin Benny Wahyudi cs bermain dengan semangat juang tinggi untuk melawan determinasi pemain Singo Edan.

"Arema tim kuat, apalagi mereka bermain dikandang tentu mereka punya semangat juang tinggi. Kita harus imbangi itu, kita sama-sama cari uang di bola kita harus bersaing," tutur Gomes.

Saat ini Madura United berada di posisi runner up klasemen dengan mengumpulkan 36 poin. Sedangkan Arema FC berada di peringkat 14 dengan mengumpulkan 25 poin.